Survei Biaya Hidup Kota Denpasar 2018 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Denpasar

Hasil Sensus Pertanian 2023 Kota Denpasar Tahap 2 klik di sini.

Telah rilis Statistik Daerah Kota Denpasar 2024, klik di sini.

Agustus 2024, Kota Denpasar tercatat mengalami Inflasi setinggi  2.95 persen (year on year) dan sebesar 0.26 persen (month to month), info lebih lanjut klik di sini.

Survei Biaya Hidup Kota Denpasar 2018

Survei Biaya Hidup Kota Denpasar 2018

2 Januari 2018 | Kegiatan Statistik


SBH pertama kali dilakukan pada tahun 1977/1978, dilanjutkan pada tahun 1988/1989, 1996, 2002, 2007, dan 2012. Indeks Harga Konsumen (IHK) merupakan salah satu data strategis Badan Pusat Statistik (BPS) yang diperlukan sebagai dasar penentuan kebijakan Pemerintah. 
Salah satu bahan dasar penghitungan IHK adalah Survei Biaya Hidup (SBH). SBH 2018 bertujuan untuk menghasilkan paket komoditas dan diagram timbang terbaru dalam penghitungan IHK. SBH 2018 dilaksanakan di 90 kota, yang terdiri dari 34 ibukota provinsi dan 56 kabupaten/kota. Dari 90 kota tersebut, 82 kota merupakan cakupan kota SBH 2012 dan 8 kota merupakan tambahan sampel kota SBH 2018. 
Survei ini hanya dilakukan di daerah perkotaan (urban area) dengan sampel sebanyak 14.160 blok sensus dan total sampel rumah tangga sebanyak 141.600 rumah tangga. Dengan demikian, dalam setiap triwulan terdapat sampel sebanyak 3.540 Blok sensus dengan total sampel 35.400 rumah tangga. 
Di Kota Denpasar SBH menargetkan 50 Blok Sensus setiap triwulannya yang dikerjakan oleh sekitar 75 petugas.

Jadwal Pencacahan SBH 2018

Triwulan I  Januari s.d. Maret 2018

Triwulan II April s.d. Juni 2018

Triwulan III Juli s.d. September 2018

Triwulan IV Oktober s.d. Desember  2018
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Denpasar (Statistics of Denpasar Municipality)Jl. Mulawarman No.11

Denpasar 80111

Telepon: (0361) 418770 Fax: (0361) 434326Email : bps5171@bps.go.id

 https://www.facebook.com/bpsdenpasar  

 https://twitter.com/bpsdenpasar

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik